Senin, 28 Januari 2013

Buku: Buku Pintar Puasa Sunnah



Judul      : Buku Pintar Puasa Sunnah
Penulis   : Dr. Sa’id Al-Qahthani
Penerbit : Aqwam

"Hendaklah kamu berpuasa, karena tidak ada yang menyamainya."(HR Muslim).

"Puasa adalah perisai dan benteng kuat  yang melindungi dari neraka." (HR Ahmad).

* * *
Puasa adalah ibadah mulia yang memiliki keutamaan luar biasa. Puasa−baik sunnah maupun wajib−adalah perisai dari neraka. Manfaat bagi pelakunya tidak tanggung-tanggung, yaitu akandimasukkan surga dari pintu Ar-Rayan, doanya mustajab, dan pahalanya dilipatgandakan tanpa batas.

Mengingat betapa agungnya manfaat puasa, Rasululah menganjurkan umatnya untuk berpuasa sunah di luar bulan Ramadhan dan hari-hari yang dilarang berpuasa.

Lalu, apa rahasia dan manfaat puasa sunah? Mengapa beliau menganjurkan dan mempraktikannya pada hari-hari dalam hidupnya? Apa saja jenis puasa sunah dan bagaimana adab menjalaninya? Buku ini akan menguraikan satu per satu jawabannya.

Tidak ada komentar:

Posting Komentar